Tempat Wisata Di Pasuruan Paling Menarik Dan Kudu Dikunjungi

Tempat Wisata Di Pasuruan Paling Menarik Dan Kudu Dikunjungi

ADS1
ADS2
Pasuruan adalah salah satu Kabupaten di Jawa Timur. Kabupaten ini tidak jauh dari pusat pemerintahan Jawa Timur yaitu Surabaya. Pasuruan dikenal sebagai kota industri, sebab banyak industri besar yang berlokasi di kabupaten ini. Maskipun Pasuruan memiliki banyak industri, namun bumi Pasuruan menyimpan banyak tempat wisata yang fantastis.

Di kota ini tersedia beragam tempat wisata menarik, tempat wisata di Pasuruan ini juga tak kalah dengan kota-kota lainnya di Jawa Timur. Sebagaimana tempat wisata di Kabupaten lain, Obyek wisata di Pasuruan juga memiliki daya tarik tersendiri. Pasuruan menawarkan jenis wisata yang dapat anda eksplorasi mulai dari wisata alam, wisata pegunungan, wisata air terjun, wisata permainan anak dan masih banyak tempat-tempat wisata lainnya.

Di bawah ini telah kami ulas tempat wisata paling menarik di Pasuruan yang bisa sobat kunjungi ketika akhir pekan atau ketika liburan.

1. Wisata Pasuruan - Air Terjun Alap-alap



Air terjun alap-alap lokasinya berada di daerah Prigen, jaraknya kurang lebih 7 kilometer dari air terjun kakek bodo ke selatan. Untuk bisa tiba di air terjun alap-alap cukup sulit, sebab jalur menuju ke lokasi anda harus melewati hutan, menyusuri jalan tanjakan dan turun. Namun bila anda sampai disana maka akan terbayar dengan pemandangan air terjun yang sungguh menakjubkan. Air terjun yang jernih mengalir di sela bebatuan. Air terjun ini dengan ketinggian sekitar 40 m dan terdapat 3 tingkatan unik. Sementara kolam air kurang lebih 60 m per segi.

2. Wisata Pasuruan  - Air Terjun Coban Baung



Air terjun selanjutnya yang patut anda kunjungi adalah air terjun coban baung, Air terjun ini memiliki keindahan dan daya tarik tersendiri sangat disayangkan bagi traveler yang tidak singgah di air terjun yang satu ini. Akses menuju air terjun baung cukup mudah, tidak seperti air terjun alap-alap diatas. Air terjun ini masuk dalam kawasan Taman Wisata Alam (TWA). Karcis atau tiket masuk ke air terun coban baung cukup murah yaitu 5ribu per orang.

3. Wisata Pasuruan  -  Air Terjun Coban Cemoro Gading



Bagi sobat yang gemar dengan wisata alam dan wisata air maka jangan lewatkan untuk berkunjung ke air terjun coban cemoro gading. Pasalnya air terjun ini sangat menarik untuk menjadi destinasi wisata di kota Pasuruan ini. Letaknya berada di kawasan Nongkojajar.
Baca juga : Daftar Tempat Wisata Menarik Di Sidoarjo
4.  Wisata Pasuruan  -  Air Terjun Coban Waru



Air terjun coba waru di Pasuruan menawarkan pemandangan yang sangat fantastis, gemerciknya air serta jernihnya air terjun coban waru akan memanjakan setiap pengunjung yang datang ke lokasi. Ketinggian air terjun ini adalah 25 m, bermain di kolam dan dibawah air terjun ini sungguh mengasyikkan.

5.  Wisata Pasuruan  -  Air Terjun Gumandar



Uniknya air terjun ini adalah air yang jatuh dari atas tidak dialirkan oleh sungai tetapi langsung masuk ke dalam tanah / diserap oleh tanah. Air ini disalurkan ke masyarakat setempat untuk kebutuhan sehari-hari. Lokasinya tidak jauh dari Kaliandra sekitar 11 kilometer.

6.  Wisata Pasuruan  -  Air Terjun Kakek Bodo



Loaksinya berada di kawasan Tretes, Lereng gunung welirang, Prigen. Ketinggian air terjun ini kurang lebih 850 m diatas permukaan laut. Sementara ketinggian air terun kurang lebih 40km. Kawasan ini termasuk dilindungi, jadi hati-hati jika sobat ke sana jangan sampai membuat kerusakan.
Baca : Keindahan air terjun kakek bodo
7.  Wisata Pasuruan  -  Air Terjun Putuk Truno



Air terjunputuk truno ini berada di lereng gunung welirang, dan tidak jauh dari wisata Tretes. Ketinggian air terjun kurang lebih 45 m. Nama air terjun ini diambil dari mitos yang dipercaya oleh masyarakat setempat akan seseorang yang bertapa di sekitar lokasi bernama joko truno. Air terjun yang sangat menarik ini bisa anda jadikan salah satu daftar obyek wisata yang akan anda kunjungi.

8.  Wisata Pasuruan  -  Air Terjun Rambut Moyo



Aliran air terjun ini mirip dengan rabut, nama air terjun ini diambil dari makam tokoh di daerah itu. aliran air terjun ini tipis seperti rambut, dan banyak ditumbuhi oleh lumut hijau. Keindahan air terjun tambut moyo ini cukup mengesankan. Jangan lewatkan untuk mengabadikan foto anda dengan background air terjun yang menarik ini.
Jangan Ketinggalan ini dia : Obyek Wisata Menakjubkan Di Gresik Jawa Timur
9.  Wisata Pasuruan  -  Air Terjun Sumber Nyonya



Bila anda ingin menikmati waterfall yang aman, makan air terjun sumber nyonya ini bisa menjadi jujugan. Pasalnya air terjun yang jatuh dari atas cukup aman karena tidak langsung mengenai tanah, tetapi air jatuh dari atas mengenai bebatuan kemudian baru jatuh ke tanah. Lokasinya dekat dengan wahana wisata bukit flora.

10.  Wisata Pasuruan  -  Air Terjun Tundo Pitu



Air terjun ini diberi nama air terjun tndo pitu sebab, air terjun ini terdapat 7 lekukan. Air terjun ini juga memiliki keindahan yang luar biasa, namun untuk bisa tiba di lokasi sangat sulit. Dari akses menuju tkp yang susah ini sehingga masih jarang orang yang pernah berkunjung ke sana. Anda harus melewati hutan rimba yang lebat, traking naik turun dan jurang untuk bisa tiba di lokasi.

11.  Wisata Pasuruan  -  Bhakti Alam



Luas area lokasi wisata bhakti alam Pasuruan ini sekitar 60 hektar, terdapat beragam jenis buah dan tumbuhan dilokasi ini. wisata wahana ini cocok untuk liburan keluarga, memanjakan sikecil dan rekreasi bersama sanak familiki atau keluarga kecil anda. Beberapa buah menarik yang bisa anda jumpai di sini adalah kelengkeng, durian, mangga, buah naga, jeruk dan lain sebagainya. Disini terdapat pula kolam renang yang siap memanjakan bagi anda pecinta main main air dan yang memiliki hobi berenang.

12.  Wisata Pasuruan  -  Bukit Flora



Bukit Flora Pasuruan berada di Ds.Tutur, Kec. Tutur Pasuruan lokasinya tidak jauh dari Nongkojajar. Bukit Flora Pasuruan berada di dataran dengan ketinggian 700 diatas permukaan laut, sehingga tepat untuk jadi jujugan wisata keluarga. Hawa sejuk akan menjadikan rekreasi anda semakin menyenangkan. Bila jalan-jalan ke Pasuruan jangan lewatkan untuk berkunjung ke bukit flora ini.

13.  Wisata Pasuruan  -  Candi Gunung Gangsir



Bukan hanya wisata alam dan air saja, tetapi wisata bersejarah juga bisa anda ditemukan di Pasuruan salah satunya adalah Candi Gunung Gangsir. Loasinya berada di Beji, Kab. Pasuruan. Candi ini tentunya peningkalan kerajaan zaman dulu. Untuk anda pecinta wisata sejarah bisa coba mengunjungi tempat ini.

14.  Wisata Pasuruan  -  Candi Jawi



Candi ini berada di Ds. Tretes, Pandaan, Pasuruan Jawa Timur. Candi jawi ini dibangun pada masa kerajaan Singosari yaitu dibawah pimpinan Kertanegara pada abad 13. Arsitektur unik khas hindu budha yang diaplikan pada candi ini. Silahkan merapat untuk anda pecinta sejarah.

15.  Wisata Pasuruan  -  Condido Agro Herbal



Tempat ini menyediakan pemandangan taman bunga herbal yang menakjubkan. Lokasinya berada di Ds. Tutur, Kecamatan Tutur, Pasuruan. Banyak orang menyebut daerah ini adalah Nongkojajar. Anda akan menemukana aneka bunga cantik. Tanaman bunga yang terkenal dari Condido Agro Herbal ini adalah bunga krisna.

16.  Wisata Pasuruan  -  Danau Ranu Grati



Danau ranu grati adalah salah satu obyek wisata yang cukup menarik di Pasuruan. Danau ini memiliki luas 107 hektar. Menikmatu suasana pagi hari dan sore hari di Danau ranu grati dengan didukung dengan pemandangan gunung tengger akan semakin mempesona. Wisata alam dan wisata air ini cukup baik untuk membantu merefleksi ketengan syaraf dan ketegangan otot.

17.  Wisata Pasuruan  -  Kawasan Tretes



Kawasan tretes ini berada di kaki gunung welirang dan gunung arjuno. Daerah ini memiliki hawa yang sejuk khas pegunungan, dan memiliki keindahan pemandangan yang luar biasa. kawasan ini termasuk dalam kawawan witasa Pandaat Tretes, Kawasan tretes merupakan lokasi wisata yang paling dikenal di bumi Pasuruan. Untuk tiba dilokasi cukup mudah dan hanya berjarak kurang lebih 46 km dari kota Surabaya.

18.  Wisata Pasuruan  -  Kebun Raya Purwodadi



Daerah ini adalah centra Observasi pertanian LIPI yang luasnya sekitar 85 hektar. Kebun raya purwodadi ini memiliki lebih dari 10 ribu jenis tanaman. Kebun ini dibangun oleh Dr. Lourens Gehard Marinus Baas Becking pada 30 januari 1941. Jenis tanaman yang terkenal diantaranya seperti anggrek, palem, paku, bambu dan masih banyak yang lainnya. Nah, bila anda pecinta tanaman silahkan untuk menuju ke lokasi Kebun Raya Purwodadi Pasuruan.

19.  Wisata Pasuruan  -  Pantai Lekok



Pantai ini adalah wisata laut yang ada di Pasuruan Jawa Timur. Pantai ini menawarkan pemandangan laut pantai yang sangat eksotis. Di pantai ini anda akan menemukan banyak perahu nelayan, bukan hanya itu pantai ini juga sering dijadikan sebagai lokasi acara warga setempat. Acara daerah yang paling terkenal di adalan di pantai lekok ini adalah ski lot. Nah, bila anda beruntung saat berkunjung ke pantai ini, anda akan menikmati pemandangan acara warga yang digelar disana.

20.  Wisata Pasuruan  -  Pantai Penunggul



Pantai Penunggul ini dilengkapi dengan hutan bakau, sehingga menjadikan pantai ini semakin menarik. Pantai ini adalah salah satu pantai yang banyak dikunjungi oleh wisatawan, jadi sangat disayangkan bila anda tidak mempir ke sana. Lokasinya berada di Ds. Penunggul, Kec. Nguling, Paosuruan.

21.  Wisata Pasuruan  -  Pemandian Alam Banyu Biru



Anda suka berenang dan bermain air? Maka Pemandian Alam Banyu Biru bisa anda coba. Berenang besama sikecil di pemandian ini sungguh sangat menyenangkan, airnya yang jernih dan terdapat banyak ikan didalam air. Suasanya yang hijau dan sejuk tentunya akan menambah kenyamanan saat berwisata di pemadian ini.

22.  Wisata Pasuruan  -  Perkebunan Apel Khrisna



Bila anda ingin menikmati pemandangan tanaman apel anda bisa datang ke Ds. Andono Sari, Kecamatan Tutur, Pasuruan Jawa Timur. Di sana anda anda akan menjumpai banyak tumbuhan apel. Di kebun apel ini sobat bisa mengetahui cara menanam apel dan tentunya mengenal lebih jauh tengan tanaman apel.

23.  Wisata Pasuruan  -  Saygon Waterpark



Saygon Waterpark berada di Sengon Kec. Purwosari Kab. Pasuruan Jawa Timur. Wisata permainan air ini menerapkan konsep yang berbeda dengan yang lain pasalanya. Waterpark ini selalu ramai pengunjung ketika hari libur dan saat musim liburan. Anda bisa mangajak putra-putri untuk berlibur ke Saygon ini. Tersedia beragam jenis permainan menarik seperti wahana air kolam arus, kolam ombak, slide kecepatan tinggi, waterpark kids, slide terbuka dan slide tertutup. Anda akan menjumpai wahana yang menarik lainnya di Saygon Waterpark ini.

24.  Wisata Pasuruan  -  Taman Safari Prigen



Di kawasan Prigen anda juga akan menemukan taman safari yang menakjubkan untuk ditelururi. Taman ini disebut dengan Taman safari II, tempat ini tergolong wisata baru namun mampu menarik minat para pengunjung. Taman Safari Prigen ini masih menerapkan taman safari I, anda bisa menelusuri taman ini dengan naik mobil mapun bus untuk menikmati pemandangan flora dan fauna.

Itulah 24 tempat wisata paling menarik di Pasuruan yang bisa anda singgahi. Nah, tunggu apalagi yuk jalan-jalan dan berwisata di Pasuruan Jawa Timur.


Advertisement
ADS3


Contact Us

Name

Email *

Message *

Back To Top